APLIKASI PERSEBARAN OBJEK WISATA DI KOTA DEPOK BERBASIS MOBILE GIS MEMANFAATKAN SMARTPHONE ANDROID

Authors

  • Armanto Armanto Politeknik Negeri Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.31504/komunika.v6i1.1000

Keywords:

pariwisata, depok, aplikasi mobile, android.

Abstract

Masyarakat umumnya membutuhkan hiburan untuk menghilangkan kejenuhan kerja, salah satunya dengan berpergian atau berwisata. Sebagian besar dari mereka akan merencanakan kegiatan wisatanya terlebih dahulu dengan mencari informasi melalui internet. Namun hal ini menjadi kendala disaat kesibukan mereka, dikarenakan kurangnya informasi, letak tempat-tempat wisata di wilayah tersebut. Terutama informasi wisata pada kota Depok yang menyimpan kekhasan sejarah, potensi pariwisata, budaya dan kuliner yang unik. Dari permasalahan tersebut, dibuatlah aplikasi android "Depok On Touch" yang mengeksplorasi pariwisata kota Depok seperti objek wisata umum, tempat kuliner, tempat belanja, dan hotel. Dari adanya aplikasi ini diharapkan dapat mempromosikan pariwisata kota Depok ke masyarakat lokal maupun luar, dan dapat menjadi referensi bagi wisatawan yang hendak melakukan wisata ke kota Depok. Aplikasi "Depok On Touch" dibuat menjadi aplikasi berbasis android yang menerapkan teknologi mobile SIG (sistem informasi geografis) menggunakan Google Maps API. Daftar objek wisata yang sudah didaftarkan akan muncul pada aplikasi berupa nama tempat, alamat, foto, detail informasi, dan koordinat lokasi yang akan langsung terhubung dengan Google Maps. Dari hasil pengujian, seluruh spesifikasi fungsional dan tampilan menunjukkan respon seperti yang diharapkan. Dari pengujian kecepatan transfer data juga menunjukkan respon yang cepat, karena data yang diakses tidak terlalu besar untuk aplikasi mobile.

Author Biography

  • Armanto Armanto, Politeknik Negeri Jakarta
    Mahasiswa semester 8, pada :
    Jurusan : Teknik Informatika dan Komputer
    Prodi : Teknik Informatika (D-IV) - Akreditasi B

References

Irwansyah, Edy., Sistem Informasi Geografis : Prinsip Dasar dan Pengembangan Aplikasi, Yogyakarta: Digibooks, 2013.

Hati, Gunita M.,Suprayodi, Andri, dan Sasmito, Bandi., Aplikasi Penanda Lokasi Peta Digital Berbasis Mobile GIS pada Smartphone Android, Jurnal Geodesi UNDIP. Oktober 2013, vol. 2, no. 4, pp. 26-40.

Mahdia, Faya dan Noviyanto, Fiftin., Pemanfaatan Google Maps API Untuk Pembangunan Sistem Informasi Manajemen Bantuan Logistik Pasca Bencana Alam Berbasis Mobile Web (Studi Kasus : Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Yogyakarta). Yogyakarta: Universitas Ahmad Dahlan, 2013.

G. P. Geoda dan A. Suprayogi., Pembuatan Aplikasi Sistem Informasi Geografis Kampus Universitas Diponegoro Berbasis Android. Jurnal Geodesi UNDIP. 2014, vol. 3, pp. 87-95

Herdi, H., 2014. Belajar Membuat Aplikasi AndroidMenggunakan Android Studio. http://www.twoh.co/2014/09/belajar-membuat-aplikasi-android-menggunakan-android-studio Diakses [18 Desember 2016].Svennerberg,

Gabriel., Beginning Google Maps API 3, NY: Apress, 2010.

Downloads

Published

2017-06-19

Issue

Section

Artikel