KOMUNIKASI KELUARGA LINTAS NEGARA: STUDI KASUS TENTANG PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL SEBAGAI SARANA KOMUNIKASI KELUARGA TENAGA KERJA WANITA INDONESIA
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini merupakan sebuah studi kasus tentang bagaimana Tenaga Kerja Wanita (TKW) Indonesia asal Pantura Jawa Barat, Indonesia, dalam berkomunikasi dengan keluarga yang ditinggalkan di Indonesia saat menjalani kehidupan kerjanya di negara tetangga dengan menggunakan media sosial. Blackberry Messenger (BBM) sebagai salah satu media sosial menjadi alat yang dipakai dalam berkomunikasi dengan keluarga selain Facebook, Skype dan Youtube. Tujuan penelitian ini adalah untuk memaparkan faktor-faktor yang menjadi simpul-simpul dalam menjalin komunikasi antar anggota keluarga. Sebagai sebuah penelitian yang menggunakan pendekatan studi kasus, di mana informasi dan data penelitian ini digali dari hasil observasi di akun media sosial mereka dan wawancara langsung dengan informan, didukung dengan informasi dari keluarga terdekat sebagai bentuk uji validitas dari informasi yang diberikan oleh nara sumber. Hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu menjelaskan keuntungan ataupun kekurangan penggunaan media sosial dalam komunikasi keluarga terutama bagi keluarga yang menjalani kehidupan terpisah secara geografis.
Article Details
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Author (s) hold copyrights and retain copyrights of articles if the article is accepted for publishing.
- Author grant the journal, right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.
- The article and any associated published material is distributed under the Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License. Public allowed to Share (copy and redistribute the material in any medium or format) and Adapt (remix, transform, and build upon the material) this journal article content.
References
Baran, S. J., Dennis K., Davis. (2010). Teori Komunikasi Massa: Dasar, Pergolakan, dan Masa Depan. Jakarta: Salemba Humanika.
David R. Z. (2012) “Youth & New Media: Studying Identity & Meaning in an Evolving Media Environment”. Communication Research Trends. Vol. 31(4)
Denzin, N.K., Lincoln, Y. S. (2009). Handbook of Qualitative Research. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Potter, J. (1998). Media Literacy. India, New Delhi : Sage Publications.
Silverblatt, A. (2014). Media Literacy: Keys to Interpreting Media Messages. NY: Praeger Publications
Wulan, R. R. (2014) ”Kesirian: Fenomena Bias Gender dan Komodifikasi Peran Perempuan Masyarakat Pantura (Subang dan Indramayu)” Prosiding Penelitian PNBP FIKOM UNPAD, 6 November 2014.